ENTERTAINMENT

Victoria Kjaer Theilvig, Advokat dan Pengusaha Muda Asal Denmark yang Jadi Miss Universe 2024

Victoria Kjaer Theilvig (foto: IG @missuniverse)

Pagelaran ajang kecantikan Miss Universe 2024 telah selesai dilaksanakan. Perwakilan dari Denmark, Victoria Kjaer Theilvig dinobatkan sebagai Miss Universe 2024 dalam puncak acara yang digelar di Mexico City, Meksiko, Sabtu (16/11) waktu setempat.

Dalam babak lima besar, Victoria memberikan penampilan yang mengagumkan dan unggul dari kontestan lain dari perwakilan Nigeria, Thailand, Mexico, dan Venezuela. Untuk juara runner-up 1 dinobatkan kepada Chidimma Adetshina dari Nigeria.

Salah satu jawaban Victoria dalam inspirasi untuk perempuan di dunia berhasil mencuri nilai lebih dari para juri.

“Pesan saya untuk semua dunia yang menonton, tidak peduli dari mana Anda berasal, tidak peduli apa masa lalu Anda, Anda selalu dapat memilih untuk mengubahnya menjadi kekuatan,” kata Victoria.

“Hal itu tidak akan pernah menentukan siapa Anda. Kalian harus terus berjuang. Saya berdiri di sini hari ini karena saya ingin berubahm ingin membuat sejarah dan itulah yang saya lakukan saat ini. Jadi jangan pernah menyerah, selalu percaya pada diri sendiri dan impianmu!” ujar wanita 21 tahun itu.

Wanita yang memiliki julukan “Human Barbie” karena penampilannya yang cantik dan sopan itu mencetak sejarah sebagai kontestan pertama asal Denmark yang berhasil mengenakan mahkota Miss Universe.

Sebelum bergabung ke dunia pageant, Victoria mengisi hari-harinya dengan berbagai kegiatan. Di usianya yang masih sangat muda, dia telah memulai bisnis di bidang kecantikan. Wanita kelahiran 2003 itu bisa dibilang sukses di negaranya.

Selain sebagai model, Victoria juga menggeluti hobi menarinya dan sering membagikan kegiatannya ke media sosial miliknya. Selain itu, ia juga aktif sebagai advokat kesehatan mental dan pendukung hak-hak hewan serta merupakan seorang calon pengacara.

Victoria juga merupakan pemenang kontes tari di tingkat Eropa dan Dunia sebelum melenggang ke Miss Universe. Kini resmi menyandang gelar Miss Universe 2024, Victoria akan banyak menyuarakan tentang kesehatan mental dan perlindungan hewan, melanjutkan apa yang ia lakukan sebelumnya.