ENTERTAINMENT

Ruben Onsu dan Sarwendah Resmi Bercerai Setelah 11 Tahun Menikah

Ruben Onsu dan Sarwendah saat masih berstatus suami istri

Ruben Onsu dan Sarwendah kini resmi bercerai. Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memutus perkara perceraian secara verstek pada Selasa (24/9).  Majelis Hakim memutus secara verstek karena Sarwendah selaku tergugat tidak pernah hadir selama proses siding perceraian.

“Setelah beberapa kali persidangan, gugatan perceraingan yang diajukan Ruben Onsu terhadap Sarwendah pada hari ini telah memutuskan perkara tersebut secara verstek, dalam arti tanpa hadirnya tergugat,” ujar Tapanuli Marbun, Humas PN Jakarta Selatan, dikutip dari CNNIndonesia.com, Selasa (24/9).

“Adapun yang menjadi putusan dari pengadilan bahwa pengadilan mengabulkan gugatan dari penggugat tersebut secara verstek seluruhnya, yaitu menyatakan perkawinan antara penggugat dan terguat putus karena perceraian,” lanjutnya.

Perihal hak asuh anak dan harta gana-gini, Ruben Onsu tidak pernah menyebut dan tidak dijadikan point dalam putusan ini. “Karena memang dari awal baik terkait harta gana-gini maupun hak asuh anak tidak pernah dimohonkan oleh penggugat sehingga majelis hakim tidak mempertimbangkan hal itu,” kata Tapanuli.

Karena itu, hak asuh anak akan jatuh kepada Sarwendah, mengingat anak-anak mereka masih di bawah umur. Pun dengan harta gana-gini yang tak disertakan dalam point gugatan, Ruben Onsu memberikan rumah mewah barunya kepada Sarwendah, termasuk menanggung biaya rumah tersebut yang belum lunas.

“Rumah mewah baru itu diberikan pada Sarwendah. Tapi rumah itu masih ada kewajiban yang belum diselesaikan, jadi Ruben tetap menyelesaikan kewajibannya meskipun sudah bukan suami istri lagi,” ungkap Minola Sebayang, kuasa hukum Ruben, dikutip dari Kompas.com, Selasa (24/9).

Tak hanya itu, Ruben juga bersedia menanggung biaya nafkah dan Pendidikan anak-anaknya. “Ruben setuju bertanggung jawab penuh untuk nafkah dan biaya pendidikan anak-anak,” kata Minola.

Setelah 11 tahun menikah, Ruben menggugat cerai Sarwendah ke PN Jakarta Selatan pada 11 Juni 2024. Gugatan ini muncul dua pekan sejak kuasa hukum Ruben mengonfirmasi rumah tangga kliennya dengan Sarwendah sedang dalam masalah.

Ruben dan Sarwendah menikah pada 22 Oktober 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua anak perempuan. Kemudian hadir Betrand Peto, yang diangkat menjadi anak secara adat dan hukum pada 15 Oktober 2019 berdasarkan putusan PN Jakarta Selatan.